Setelah lama ditunggu-tunggu akhirnya lemari kelas datang juga, lemari ini diharapkan dapat dimanfaatkan sebagai tempat penyimpanan dokumen-dokumen kelas seperti spidol, absen, buku kemajuan kelas dan dokumen-dokumen lainnya. Diharapkan dengan telah disediakannya lemari kelas dapat membantu meningkatkan tertib Administrasi di kelas serta secara langsung meningkatkan tertib administrasi dilingkungan SMP Negeri 3 Prabumulih. Terpisah salah seorang siswa kelas 9 yang dimintai komentar mengatakan bahwa ‘kami berterimakasih kepada pihak sekolah yang telah mewujudkan keinginan kami memiliki lemari kelas’ ‘kami berharap agar fasilitas lainnya dapat ditingkatkan, selain itu kepala SMP N 3 ketika dihubungi mengatakan “jagalah fasilitas yang telah disediakan sekolah dengan baik sehingga dapat bermanfaat bagi warga sekolah serta sekolah akan terus meningkatkan semua fasilitas sekolah secara bertahap